Selasa, 07 April 2009

KSAU: Cuaca Buruk Penyebab Utama


BANDUNG, KOMPAS.com — Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KSAU) Marsekal Subandrio menegaskan, cuaca buruk merupakan penyebab jatuhnya pesawat Fokker A 27-30 TNI AU di Bandara Husein Sastranegara, Bandung, Senin (6/4).

Menurut KSAU, pesawat itu merupakan buatan tahun 1976. Saat itu, sedang latihan penerjunan prajurit Paskhas TNI AU untuk mendapatkan brevet atau lencana Para Lanjutan Tempur Angkatan XXXIII.

Dari Bandara Husein, pesawat berangkat sekitar pukul 12.30. Pesawat yang membawa 34 prajurit itu menuju daerah Margahayu, lokasi drop zone di Lanud Sulaeman. Sebanyak 17 orang, yaitu para instruktur, melakukan terjun payung. Sisanya belum terjun karena pesawat kembali ke Husein Sastranegara.

Dalam kondisi cuaca buruk, pesawat mencoba mendarat sekitar pukul 13.02. Data dari Tower Husein, jarak pandang saat itu hanya 20 kilometer dengan kecepatan angin 20 knot. Pesawat melaju miring dan menabrak hanggar ACS. Seluruh awak pesawat dan penumpang tewas mengenaskan. (Tribun Jabar/sob)


Tidak ada komentar: